Hari ke-2 Indofest, pengunjung tumplek di penghujung acara

Bagi sebagian orang (atau mungkin cuma saya) event yang diadakan hari Jum’at adalah tanggung, baik dari sisi panitia maupun pengunjung alias sasaran acara. Maka tak heran, acara yang berlangsung hari itu akan diprediksi sepi.

Tapi, ini Indofest Bung! Prediksi semacam itu ternyata kagak berlaku. Pagi hari memang cenderung sepi, tapi selepas Jum’atan dan makan siang, makin sore pengunjung makin bejibun. Atas dasar pengamatan pribadi, secara visual malahan lebih banyak daripada hari sebelumnya.

Bagi saya, pihak penyelenggara memang cerdik. Mereka menempatkan aksi Fiersa Besari sebagai penutup acara hari ini. Siapa yang tak kenal Fiersa? Yang nonton pasti banyak, dan barangkali ada pengunjung yang sengaja datang hanya untuk menonton aksinya. Sebagai bukti, berikut kondisi booth SKYGERS ketika Fiersa beraksi.

Kerumunan penonton Fiersa

Tetapi juga, sebagaimana lazimnya sebuah event pameran. Jika ada waktu, rasanya kecil kemungkinan pengunjung cuma datang hanya untuk lihat acara penutup tanpa berkeliling dulu. Kalaupun ada, berarti memang beliau beliau adalah Fiersa garis keras.

Booth SKYGERS jadi rame banget, selain ada kopi gratis, posisi kami juga lumayan strategis karena berada di lantai atas dan hampir berhadapan langsung dengan panggung utama. Sebagai catatan bagi kawan-kawan, ungkapan kopi gratis itu ya kalau beruntung. Bukannya pelit, tapi kami harus pandai berhitung agar stok kopi masih cukup hingga akhir Indofest nanti. Kami cukup punya kemampuan untuk melakukan pemindaian terhadap wajah-wajah yang memang benar benar membutuhkan. Itu artinya, yang kagak kebagian ya masih bisa bertahan tanpa asupan cafein. Hehehe

Besok kami masih ngopi di Indofest 2023. Silahkan berkunjung, ngobrol ngalor ngidul akan kami layani dengan sepenuh hati, tapi, dapat tidaknya secangkir kopi akan kami tentukan dengan melihat wajah anda di lokasi (maaf cuma becanda, mau dianggap serius juga gapapa sih) Sebagai jaminan, silahkan bawa kopi anda sendiri. Hehehe

Agenda terdekat, kami akan buka sekolah pertengahan bulan ini. Yang gak sempet ke Indofest, untuk sementara bisa melakukan pendataan calon peserta melalui link di bawah ini.

(ARD)

2 thoughts on “Hari ke-2 Indofest, pengunjung tumplek di penghujung acara”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top